Rabu, 20 April 2022

Materi ajar Rabu, 20 April 2021

 

MATERI PEMBELAJARAN




Hari/ Tanggal : Rabu, 20 April 2022

Tema 8 : Peristiwa Alam

Subtema 1 : Peristiwa Siang dan Malam

Pembelajaran : 5 dan 6



Assalamualaikum Wr. Wb.

Bismillah...

Semangat pagi anak sholih/ah Ibu Guru ^,^

Bagaimana kabarnya pagi ini Nak? In syaa Allah senantiasa diberikan kesehatan ya sayank.. Aamiin..^

Mari kita awali dengan membaca doa terlebih dahulu semoga kita selalu sehat dan diberikan kemudahan dalam melaksanakan kegiatan belajar hari ini! 


Ayo Mencoba

Malam ini langit terlihat lebih terang.

Siti berkumpul bersama keluarga di rumah.

Siti memandang langit dari jendela.

Bulan sabit menyinari langit yang gelap.

Bintang-bintang bertaburan di langit.

Langit malam ini terlihat lebih indah.

Siti mengajak ibu bernyanyi lagu “Bintang Kecil”.





Ayo Mencoba

Siti ditemani ibu belajar di kamar.

Siti ingin membandingkan panjang benda-benda yang ada di kamarnya.

Siti mengukur panjangnya menggunakan jengkal.

Ayo lakukan kegiatan seperti Siti.

Bandingkanlah panjang benda di kamarmu.

Tulis hasil pengukuranmu dalam tabel di bawah ini.




Ayo Berkreasi

Mari membuat tangga untuk meraih bintang.

Susun kotak-kotak di bawah ini.

Susun sesuai urutan panjang sisinya.

Mulailah dengan hasil terpendek.

Kemudian lanjutkan hingga hasil terpanjang.

Gunting kota -kotak tersebut lalu tempelkan.

Jika sudah tersusun, raihlah bintangmu.






Ayo Mengamati


Bacalah dengan nyaring.





Ayo Mencoba

Indahnya Siang dan Malam

Lani semakin mengerti perbedaan siang dan malam.

Lani berlatih mencocokkan gambar.

Kemudian, Lani berlatih menuliskannya menjadi cerita.







Siang ini matahari bersinar tidak terlalu terik.

Angin bertiup sepoi-sepoi.

Udara terasa sejuk.

Lani mengajak teman-teman bermain di lapangan.

Mereka bermain sambil mengukur panjang lapangan.

Masih ingatkah kalian cara mengukur panjang?

Cara mengukur panjang dengan satuan tidak baku.






Ayo Bercerita

Lani telah selesai menulis ceritanya.

Ia akan membacakan ceritanya di depan kelas.

Lani tampil percaya diri.

Ia membaca cerita dengan intonasi yang benar.

Teman-teman senang mendengar cerita Lani.









Ayo Mengamati

Bu Guru memberikan teka-teki kata.

Lani dan teman-teman berusaha memecahkannya.

Mereka mencari bunyi sila kelima Pancasila.

Mereka juga mencari simbol sila kelima Pancasila.

Ayo, kita bantu Lani menyelesaikannya.







Naahh.. apakah anak-anak juga menemukan kata-kata di atas?

Goodjob…. ^,^







Tugas

Pasangkan dengan menarik garis pada bendabenda dengan ciri yang ada.







Selamat mengerjakan!

Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari, kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih.. Sampai jumpa besok yaa sholih shaliha.



Wassalamualaikum Wr. Wb.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Materi ajar, Senin 4 Desember 2023

  Hari / Tanggal              :  Senin, 4 Desember 2023 Kelas :                            : 4A Materi                         :  Sumatif Ak...