MATERI PEMBELAJARAN
Hari/ Tanggal : Jumat, 12 November 2021
Tema 4. : Keluargaku
Subtema 3. : Keluarga Besarku
Pembelajaran. : 4
Tujuan pembelajaran : Agar anak Soleh Solehah mampu menyebutkan nama panggilan di keluarga besar nya
Assalamualaikum Wr. Wb.
Kegiatan yang bisa kita lakukan ketika bersama keluarga besar adalah bermain lompat kelompok.
Yuk, kita lihat Udin dan keluarga besarnya bermain lompat kelompok.
Udin berkelompok dengan paman, bibi, dan sepupunya.
Ayah Udin, ibu Udin, Nenek Udin, serta kakak Udin di kelompok lain.
Tiap anggota kelompok memegang pundak temannya.
Tiap kelompok lompat sesuai perintah.
Kakek Udin yang memberikan perintahnya.
Tugas
Karena hari ini anak Soleh dan solehah ada kegiatan disekolah untuk pengambilan foto,, maka hari ini anak Soleh dan solehah hanya membaca teks yang berwarna .erah di atas ya sayang❤️. Mintalah bantuan kepada mama papa untuk memvideokan ketika kamu sedang membaca.
Selamat mengerjakan!
Jangan lupa ucapkan terima kasih kepada ayah/bunda yang telah mendampingi Ananda belajar di rumah hari ini! Mari, kita akhiri kegiatan belajar di rumah hari ini dengan membaca doa sesudah belajar. Terima kasih.. Sampai jumpa besok yaa sholih shaliha.
Wassalamualaikum Wr. Wb
Tidak ada komentar:
Posting Komentar