Materi Ajar: Selasa, 19 November 2019
Review Materi
1. Bahasa Indonesia
Sifat Benda Padat
Benda padat banyak terdapat di sekitar kita. Benda padat mempunyai bentuk tetap. Ukuran benda padat juga tetap. Contoh benda padat adalah simpai, jika dipindahkan dari meja ke lantai bentuk dan ukuran simpai tidak akan berubah.
Jika simpai dipindahkan lagi ke lemari, bentuk dan ukuran simpai juga tidak akan berubah. Adapun, dipindahkan keberbagai tempat bentuk dan ukuran benda padat akan selalu tetap.
Sifat Benda Cair
Benda cair berbeda dengan benda padat. Bentuk benda cair menyerupai bentuk wadahnya. Jika air teh dipindahkan ke kaleng, bentuknya menyerupai kaleng. Walaupun telah dipindahkan, jumlah benda cair akan selalu tetap. Permukaan benda cair selalu datar. Benda cair mengalir dari tempat yang tinggi ke tempat yang rendah
Sifat Benda Gas
Kita dapat menyentuh benda padat dan benda cair dengan tangan kita. Kita juga dapat melihat benda padat dan benda cair dengan jelas. Buku, pensil, air, dan susu, dapat dilihat dan disentuh.
Bagaimana dengan benda gas? Bisakah kamu melihat dan menyentuhnya?
Perhatikan balon, bagaimana bentuknya? Balon berbentuk bulat, padahal di dalamnya terlihat kosong.
Di dalam balon berisi udara. Udara merupakan benda gas.
PKn
Sikap Sopan Santun Ketika Bermain Di Rumah Teman
Ketika bermain di rumah teman kita harus bersikap sopan.
Contoh aturan ketika bermain di rumah teman
1. Tidak boleh merebut mainan teman.
2. Tidak boleh bersikap seenaknya, misalnya mengangkat kaki ke atas sofa ketika.
3. Merapikan mainan apabila telah selesai bermain.
4. Izin kepada orang tua sebelum bermain.
5. Membatasi waktu bermain.
6. Tidak boleh membuang sampah sembarangan.
7. Saling berbagi dan meminjamkan mainan.
8. Meminta maaf apabila melakukan kesalahan dan mau memaafkan.
9. Bila bermain menggunakan air, secukupnya saja dan jangan lupa dibersihkan kembali
Tidak ada komentar:
Posting Komentar