Senin, 26 Oktober 2020

Materi Ajar Selasa, 27 Oktober 2020

 


MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Selasa, 27 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 3


Assalamualaikum wr.wb.

Kegiatan 1

Kita  kemarin sudah mengulang materi tentang membuat kalimat dari kata yang telah di sediakan.. Nah! hari ini kita akan belajar tentang menyusun kalimat sederhana. perhatikan contoh di bawah ini.

1. buku - Edo - baca - sedang 

Edo sedang baca bu.   

2. bekerja - Ayah - dikantor

Ayah bekerja di kantor.

sekarang kita berlatih menyusun kalimat, anak soleh dan sholehah bisa langsung tulis jawabannya di buku latihan.

1. ibu - didapur - memasak

2. menyiram - kakak- tanaman

3. matahari - di barat - terbenam


kegiatan 2.



Anak-anak ditemani oleh orang tua mempelajari operasi hitung penjumlahan
1. 7 + 9 = .......
2. 9 + 8 = .......
3. 7 + 6 = .......
4. 11 + 4 = ......
5. 7 + 7= .....

Kegiatan 3
Bahasa Lampung.
Mengenal nama nama hewan dalam bahasa Lampung
1. Putik = burung
2. Manuk = ayam
3. Itik = bebek 
4. Liman = gajah
5. Iwa = ikan 
6. Haliwalak = kupu kupu
7. Lemawong = harimau 
8. Jawi = sapi 
9. Kuda = kuda

Salinlah nama nama hewan dalam bahasa Lampung di atas di buku latihan., Tulis dengan rapih yaa🤗🤗

Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖
Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Materi ajar, Senin 26 Oktober 2020


 ATERI AJAR


Hari / Tanggal    : senin,26 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 2


Assalamualaikum wr.wb.


Sebelum belajar kita simak video berikut !😍😍😍



Baiklah Hari ini kita akan mengulang materi yaa... Minggu lalu kita sudah belajar cara membuat kalimat. Kalimat terdiri lebih dari 2 suku kata atau lebih. 

Contoh.

Makan : aku makan malam bersama keluarga..

Malam : malam hari ada bintang di langit..


Sampai disini bisa dipahami yaa Soleh Solehah..

Sekarang Soleh Solehah mencoba kembali membuat kalimat sederhana berdasarkan kata yg di tentukan.

1. Tidur

2. Gelap

3. Bintang

4. Malam




Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Jumat, 23 Oktober 2020

Materi ajar Jumat, 23 Oktober 2020


 MATERI AJAR

Hari/Tanggal                       :

 Kelas                                    : I

Tema                                     : 4  ( Keluargakuku )

Sub Tema                            : 1 ( Anggota keluargaku)

Pembelajaran                    : 1

 

Assalamualaikum wr.wb.

Supaya lebih semangat lagi di pagi hari, yuk kita bernyanyi bersama-sama. Simak lagu berikut ini ya....


Hebat, semangat sekali menyanyinya. Kalian sudah tau ya lagu sayang semuanya. Coba kalian sebutkan anggota keluarga siapa saja yang ada di lagu sayang semuanya?  Bagus sekali.. kalian sdah tau anggota keluarga yang ada pada lagu.

Yang disebut Keluarga Inti adalah:

1.       Ayah

2.       Ibu

3.       Kakak

4.       Adik

Yang disebut Kerabat adalah:

1.       Kakek

2.       Nenek

3.       Paman

4.       Bibi

5.       Keponakan

6.       Sepupu

7.       Dan lain lain

Jika sudah paham tentang keluarga inti dan kerabat, coba kalian amati di dalam rumah kalian. Siapa saja keluarga inti dan siapa saja kerabat yang ada. Mintalah bantuan ayah dan bunda untuk memvideokan kalian menyebutkan keluarga inti dan juga kerabat yang ada di rumah ya, kemudian kirimkan kepada ibu guru. Jangan lupa ucapkan terimakasih pada ayah dan bunda setelah menerima bantuan ya. Jumpa lagi besok…

Wassalamualaikum wr.wb.

Kamis, 22 Oktober 2020

Materi ajar Kamis, 22 Oktober 2020

 MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Kamis, 22 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 5 dan 6


Assalamualaikum wr.wb.

Anak shalih dan shalihah pasti sudah mandi, sholat dhuha, murojaah dan sarapan yaa

Anak shalih dan shalihah mari kita awali kegiatan belajar kita dengan berdoa. Sudah siap ya untuk belajar hari ini. 


Alhamdulillah Ujian Harian Bersama / Penilaian Tengah Semester telah berjalan dengan lancar trimakasih atas bantuannya Ayah Bunda membimbing ananda sholeh dan sholeha 🙏🙏🙏.


Setelah pulang dari sekolah ataupun bermain kita harus merapikan sepatu atau sandal yang sudah kita pakai dan diletakkan pada tempatnya. 

Berganti pakaian dan pergi mencuci tangan dengan sabun agar tangan kita bersih dari kuman. 

Jangan lupa untuk mengucapkan kata tolong jika meminta bantuan ayah atau bunda.


Kegiatan 


Anak anak menyimak video pembelajaran tentang operasi hitung pengurangan.

Semangat ya sholeh sholeha 😍😍😍



Anak-anak ditemani oleh orang tua mempelajari operasi hitung pengurangan seperti    dihalaman 122








Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Selasa, 13 Oktober 2020

Materi ajar, Selasa 13 Oktober 2020


 MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Selasa, 13 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 4


Assalamualaikum wr.wb.



Kegiatan 1

Anak solih dan solihah kita akan belajar tentang kolase.

Apa itu kolase?

Kolase adalah contoh karya ekspresi dua dimensi. Cara membuatnya yakni dengan menyiapkan biji-bijian (biji jagung,kacang hijau,kacang merah,beras dan lain nya)

Selanjutnya biji-bijian ditempelkan pada bentuk yang sudah disiapkan


Berikut contoh kolase 


Nah,, anak solih soliha sudah tau ya apa itu kolase. semoga penjelasan ibu guru bisa dimengerti.


Kegiatan 2

Untuk menghadapi Penilaian Tengah Semester, yuk kita latihan mengerjakan soal yang ada di LKS (modul tematik) halaman 57 dan 58 ya.  bagian 2 saja... 


Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Senin, 12 Oktober 2020

Materi ajar Senin 12 Oktober 2020


 

MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Senin, 10 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 3


Assalamualaikum wr.wb.

Kegiatan 1

Anak-anak dengan bantuan orang tua membaca buku tematik halaman 112 kemudian mengerjakan latihan tentang  menjodohkan kalimat dengan jawaban yang tepat dihalaman 113. 

Tidak perlu ditulis soalnya ya sholih sholiha.. cukup jawabannya saja.. 

Kegitan 2
Sebelumnya kita simak video berikut !




Anak-anak ditemani oleh orang tua mempelajari operasi hitung penjumlahan seperti dihalaman 116

Supaya lebih paham kita berlatih yuk..
Kerjakan latihan dibawah ini ya sholih sholiha.. 
Jika sdah ada buku cetak kalian dapat melihat dihalaman 118.

1. 5 + 9 = …...
2. 6 + 8 = ……
3. 9 + 4 = …...
4. 8 + 7 = ……
5. 7 + 9 = .......

Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖
Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Jumat, 09 Oktober 2020

Materi ajar Jumat 9 Oktober 2020


 MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Jumat, 9 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 2


Assalamualaikum wr.wb.


Sebelum belajar kita simak video berikut !😍😍😍



Baiklah Hari ini kita akan membahas tentang kegiatan yang dilakukan pada malam hari. 

Saat matahari telah terbenam menandakan waktu malam segera datang. Bulan dan bintang akan bersinar dengan terang. Sambutlah malam dengan senang hati. Saat malam dapat kita gunakan untuk istirahat. Matapun akan terpejam saat kantuk datang. Malam adalah nikmat tuhan yang tak terbilang

Kegiatan 1💕💫

Anak-anak yang ditemani oleh orang tua membaca membuat kalimat dengan menggunakan kosakata kegiatan malam hari


Selamat mengerjakan dengan bahagia ya💖

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Kamis, 08 Oktober 2020

Materi ajar Kamis, 8 Oktober 2020

 MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Kamis, 8 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 4 ( Kegiatan Malam Hari )

Pembelajaran : 1


Assalamualaikum wr.wb.

Baiklah Hari ini kita akan membahas tentang kegiatan yang dilakukan pada malam hari. 

Saat matahari telah terbenam menandakan waktu malam segera datang. 

Bulan dan bintang akan bersinar dengan terang. 

Sambutlah malam dengan senang hati. Saat malam dapat kita gunakan untuk istirahat. 

Matapun akan terpejam saat kantuk datang. 

Malam adalah nikmat tuhan yang tak terbilang


Kegiatan 1. 💖

Tulislah kegiatan yang kamu lakukan sebelum tidur, tulis dengan rapi dan benar!🤫

Maatkan alam secara bertanggung jawab juga termasuk kebiasaan baik. 

Misalnya memanfaatkan kekayaan alam untuk karya seni. 

Di alam banyak sekali bahan-bahan untuk membuat karya seni. 

Salah satunya adalah biji-bjian. 

Contoh biji-bijian yang dapat digunakan adalah biji kacang-kacangan (kacang hijau, kedelai) lada hitam, beras, jagung dan sebagainya. 


Kegiatan 2 💖💖

Bersama dengan orang tua membuat kebiasaan baik pada malam hari yang dapat diterapkan dirumah minimal 3 kebiasaan baik. 

Kebiasaan baik pada malam hari tersebut ditulis di selembar karton atau kertas dan di hias. Hasil dari kebiasaan baik yang sudah dibuat bisa dikumpulkan kepada ibu guru dalam bentuk foto ya😍

Selamat mengerjakan dengan bahagia ya. Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Rabu, 07 Oktober 2020

Materi ajar Rabu, 7 Oktober 2020


  MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Rabu, 7 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 3 ( Kegiatan Sore Hari )

Pembelajaran : 6


Assalamualaikum wr.wb.

Anak-anak Kita harus bersikap baik ketika di rumah. Kita harus mengikuti aturan di rumah. Kita harus menghormati dan menyayangi orang tua. 

Orang tualah yang membiayai hidup kita. Mereka bekerja keras untuk memenuhi kebutuhan keluarga. 

Mereka bekerja dengan penuh semangat. Oleh karena itu, kita harus menghormati orang tua.

Ketika orang tua pulang kerja, kita menyambutnya dengan sikap yang santun.


Kegiatan 1

Anak salih dan shaliha kalian pasti punya kebiasaan pada sore hari. Tulislah kebiasaanmu di sore hari pada buku latihanmu ya.





Sekarang anak-anak silahkan simak video berikut ini!



Nah, anak-anak setelah menyimak video di atas sudah paham belum mengenai “lebih dari (>), kurang dari (<) dan sama dengan (=)”

Selamat mengerjakan dengan bahagia ya😍

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Selasa, 06 Oktober 2020

Materi ajar, Selasa 6 Oktober 2020

  MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Selasa, 6 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 3 ( Kegiatan Sore Hari )

Pembelajaran : 4 dan 5


Assalamualaikum wr.wb.

Anak shalih dan shalihah pasti sudah mandi, sholat dhuha, murojaah dan sarapan yaa. 

Dan mari kita awali kegiatan belajar kita dengan berdoa. Sudah siap ya untuk belajar hari ini. Jangan lupa untuk mengucapkan kata tolong jika meminta bantuan ayah atau bunda.

Hari ini kita akan belajar membuat kalimat dari sebuah kata. 

Tapi sebelumnya kita baca terlebih dahulu yuk teks percakapan berikut ini!


Siti mengajak teman-teman bermain tangkap bola.

Dalam permainan ada aturan bagi penangkap bola.

Ia harus membuat kalimat sebelum melempar bola ke teman lain.

Mereka membentuk dua barisan yang saling berhadapan.

Mereka melempar bola kepada teman di barisan depannya.

Anak yang dapat menangkap bola dengan baik akan mendapat nilai 1.

Kalau dia bisa membuat kalimat mendapat nilai tambahan 1 lagi.

Yang paling banyak mendapat nilai itulah pemenangnya.

Mereka bermain dengan gembira.


Sekarang giliran kita anak-anak yang akan membuat kalimat dari sebuah kata. 

Kegiatan 1

Buatlah kalimat dari kata-kata berikut ini!

1. sore

..................................................................................

2. pulang

..................................................................................

3. mandi

..................................................................................

4. bermain

..................................................................................

5. istirahat

..................................................................................


Kegiatan 2


Ibu sedang memasak di dapur.

Siti membantu ibu menyiapkan peralatan makan.

Siti mencoba menghitung banyaknya peralatan dapur ibu.

Siti menghitung jumlah piring, sendok, dan garpu.

Siti juga menghitung mangkuk dan gelas yang ada di rak piring.

Inilah hasil hitungan Siti.




Sambil memasak ibu mengajukan pertanyaan kepada Siti. 
Ayo, bantu Siti menjawab pertanyaan-pertanyaan ibunya.

Soal tidak perlu ditulis ya anak-anak. Jawablah pada buku latihanmu !

1. Mana yang lebih banyak sendok atau piring?
...........................................
2. Mana yang lebih sedikit mangkuk atau
gelas?
...........................................
3. Peralatan apa saja yang sama banyaknya?
...........................................
4. Peralatan apa yang lebih banyak yg gelas?
...........................................
5. Peralatan apa yang lebih sedikit dari piring?
...........................................
6. Tuliskan 1 bilangan yang lebih dari 13.
...........................................
7. Tuliskan 1 bilangan yang kurang dari 19.
...........................................
8. Tuliskan 1 bilangan yang lebih dari 15, tapi kurang dari 18.
..........................................


Selamat mengerjakan dengan bahagia ya😍

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb

Senin, 05 Oktober 2020

Materi ajar Senin, 5 Oktober 2020

 



MATERI AJAR


Hari / Tanggal    : Senin, 5 Oktober 2020

Kelas                    : 1

Tema : 3  ( Kegiatanku )

Sub Tema : 3 ( Kegiatan Sore Hari )

Pembelajaran : 3


Assalamualaikum wr.wb.


Kegiatan 1

Bacalah teks berikut ini dengan nyaring!




Nah anak soleh dan shalihah, setelah kalian membaca teks di atas mari bersama-sama kita kerjakan latihan berikut ini pada buku latihan mu! 

Soalnya tidak perlu disalin ya .
1. Siapakah yang baru pulang dari kantor?
..................................................................................
2. Mengapa Beni sangat gembira?
..................................................................................
3. Apa yang dibuatkan ibu untuk Ayah Beni?
..................................................................................
4. Apa yang dibawa ayah untuk Beni?
..................................................................................
5. Di mana Ayah Beni beristirahat?
..................................................................................

Anak soleh dan sholeha saat sore hari di rumah, kita harus menunjukkan kebiasaan baik. 
Setiap keluarga mempunyai aturan yang harus dipatuhi. 
Jika setiap anggotanya mematuhi aturan, rumah terasa tenang dan nyaman.

Kegiatan 2

Setelah mandi sore, Beni bermain di kamarnya.
Sambil bermain, Beni belajar berhitung.
Dia menghitung benda-benda yang ada di kamar.



Sekarang kita latihan ya anak-anak. 

Bandingkan jumlah benda di bawah ini ! Kerjakan pada buku latihanmu !



Selamat mengerjakan dengan bahagia ya😍

Jangan lupa ucapkan terimakasih kepada ayah atau bunda setelah mendapatkan bantuan. 

Wassalamualaiku wr wb


Materi ajar, Senin 4 Desember 2023

  Hari / Tanggal              :  Senin, 4 Desember 2023 Kelas :                            : 4A Materi                         :  Sumatif Ak...